Thursday, December 25, 2014

Kebiasaan duduk lama bisa membuat kita gemuk

Ternyata kebiasaan duduk lama bisa membuat kita gemuk. Selain itu, kebiasaan duduk lebih dari 3 jam sehari juga berakibat buruk bagi kesehatan kita. Menurut WebMD.com, duduk selama berjam-jam bisa mengakibatkan gangguan seperti gangguan kesehatan dan mental, meningkatkan resiko penyakit kardiovaskular seperti jantung, kanker, meningkatkan resiko diabetes, meningkatkan resiko kecacatan tubuh, dan juga menyebabkan kenaikan berat badan kita.

Saat duduk lama, otot tidak bekerja maksimal dan lebih sedikit bekerja membakar lemak. Akibatnya terjadi penumpukan lemak dalam tubuh dan peredaran darah kita menjadi kurang lancar. 



Duduk lama juga membuat kita lebih gemuk. Alasannya, ketika kita duduk lama, kita akan mudah lapar. Walaupun sepertinya Anda tidak memerlukan banyak energi saat duduk, namun tubuh sepertinya menginginkan penambahan energi yang banyak. Sinyal ini dikirimkan ke otak dan otak menanggapinya dengan menuyuruh kita untuk makan. Masalahnya makanan yang kita konsumsi memberikan kalori yang cukup tinggi dan akan sangat mempengaruhi berat badan kita. Dan karena kalori itu tidak dibakar maksimal, akan ada penumpukan lemak pada bagian-bagian tertentu seperti perut dan paha. Oleh sebab itu, Anda disarankan untuk sering bangun dari tempat duduk Anda dan melakukan aktifitas ringan.

Trik yang bisa Anda coba untuk mencegah kondisi ini adalah sebagai berikut:

- Lakukan pemanasan dan olah raga tiap hari
- Gunakan gelas atau mug kecil saja di meja kerja sehingga Anda harus bolak-balik mengisinya.
- Berjalanlah atau beraktifitas tiap 30 menit. Jangan terpaku pada meja kerja Anda selama berjam-jam.
- Perhatikan konsumsi makanan Anda dan hindari konsumsi makanan berlemak

(sumber: vemale.com)

No comments:

Post a Comment